ROTE NDAO,fokusnsuatenggara.com- Calon Gubernur NTT Nomor Urut 3, Benny K Harman (BKH), dalam tahapan kampanye bukan sekedar tawar konsep apalagi bicara tanpa berbuat nyata. Di saat calon lain hanya datang sekedar bicara soal konsep, BKH beri bukti. Di Kabaten Rote Ndao misalnya, BKH bukan sekedar bicara. BKH langsung praktekan cara memberi makan ternak dengan pakan nutrisi Harmoni.
Saat kampanye di Desa Nusaklain, Kelurahan Mokdale, Kecamatan Lobalain, Rote Ndao, BKH menghampiri pemilik ternak Marthen Toulasik dan bertanya seputar ternak miliknya dan cara memberinya makan. Pada kesempatan itu, BKH menyempatkan diri memberi makan babi milik Marthen menggunakan Nutrisi Harmoni. Menurut BKH, Nutrisi Harmoni merupakan suplemen untuk meningkatkan bobot tubuh ternak dan terbuat dari bahan alami, seperti jantung pisang dicampur gula air lalu difermentasikan 3-4 hari sehingga inovasi baru ini bisa mambantu peternak.
“Nutrisi Harmoni akan mensejahterakan petani dengan meningkatkan bobot ternak,” katanya.
Melihat itu, pemilik ternak Marthen Touselak mengaku memakai Nutrisi Harmoni sebagai terobosan baru, dan berjanji akan menggunakan Nutrisi itu untuk ternaknya. “Nutrisi akan saya gunakan untuk ternak-ternak saya,” katanya.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.