“ Tidak ada satu orang pun di dunia ini yang sempurna. Tidak ada pemimpin yang sempurna di dunia ini. Untuk itu pemimpin harus ada untuk menyempurnakan apa yang sudah dibuat, membuat apa yang belum dibuat untuk kemakmuran rakyat. Tetapi kalau ada orang yang hendak menjadi pemimpin, dengan cara menjelekan orang lain, maka kadar intelektualnya dipertanyakan. Mungkin pendidikan formalnya tinggi, tetapi kadarnya tidak setinggi yang dia punya,” ucapnya disambut aplaus dari ribuan masyarakat yang hadir.
Dalam deklarasi yang dihadiri oleh ribuan rakyat Malaka dari berbagai penjuru tersebut, SBS dengan begitu percaya diri tampil sebagai calon pemimpin yang ideal. Dengan kemampuan public speaking yang mumpuni, penguasaan masalah yang baik, membuat partai politik pendukung tidak salah menentukan pilihan. Bahkan dengan dukungan dari enam partai politik yakni Golkar, Nasdem, PDI Perjuangan, Hanura, Gerindra dan Demokrat. SBS-WT yakin akan meraup kemenangan diatas angka 70 persen. (fatur)
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.