BETUN,fokusnsuatenggara.com– Ada yang lain dari pelaksanaan HUT Bhayangkara Ke 73 kali ini. Kalau biasanya perayaan Ulang Tahun Korps Kepolisian Republik Indonesia ini selalu diisi dengan kegiatan ceremonial, kali ini sedikit berbeda. Seperti yang dilakukan oleh Polres Belu, Polda NTT, HUT Bhayangkara kali ini, mereka isi dengan membagikan air bersih kepada warga.
” Kegiatan kali ini kita lebih pada kegiatan yang bersifat sosial kemasyarakatan, dengan membantu masyarakat yang mengalami kekurangan air bersih. Dan hari ini kita salurkan ke masyarakat di wilayah Polsek Malaka Tengah sebanyak 8 tangki air, untuk Dusun Wemali dan Kletek” Ungkap Kapolsek Malaka Tengah, AKP. Alnofriwan kepada wartawan disela-sela pemberian bantuan air bersih di Dusun Wemalae, Desa Wehali, Senin 1 Juli 2019.
ditambahkannya, bukan saja Polsek Malaka Tengah hari ini yang melakukan kegiatan seperti ini, melainkan pembangian air bersih ini dilakukan secara serantak oleh seluruh Polsek di wilayah Polres Belu. bahkan untuk memperlancar kegiatan pembagian air bersih ini, Polres Belu menyiapkan 22 unit mobil tangki untuk disebarkan ke setiap polsek.
” Kita lakukan secara serentak semua pada hari, bukan saja di Malaka tetapi juga di semua polsek polsek yang ada,” ungkapnya.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.