KUPANG,fokusnusatenggara.com- D, ibu rumah tangga, yang seharinya berjualan di Jalan Bakti Karang, Keluarahan Fatululi, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, siang tadi nyaris bugil dihadapan para eksekutor dari Sat Pol PP Provinsi NTT, yang hendak mengeksekusi lapak jualannya.
Sambil membuaka baju, ibu tersebut ini mengacam akan membuka seluruh pakaiannya, jika eksekusi terus dilanjutkan. Bahkan ibu tersebut juga melempari anggota Sat Pol PP menggunakan batu.
“Kalau kalian terus bongkar lapak-lapak ini, saya akan telanjang disini,” ancam D sambil membuka sebagian bajunya.
Kepala Sat Pol PP Provinsi NTT, John Hawula, saat ditemui wartawan di tempat tersebut menjelaskan, pemerintah telah berkomitmen untuk menertibkan seluruh aset yang ada. Dia menambahkan, penertiban akan dilakukan secara bertahap.
“ Kami akan tertibkan seluruh aset pemerintah yang ada. Dan seluruh tanah milik Pemprov NTT yang dipakai masyarakat akan kami bongkar,” tegasnya.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.