BETUN,fokusnusatenggara.com- Ada ungkapan “ Beda Tangan, Beda Rasa”. Mungkin kesan ini yang ada temui pertama kali, saat anda mampir di warung makan “ Sei Bete Ikun” Nurobo, Kabupaten Malaka, Provinsi NTT. Mengapa beda Tangan Beda Rasa?, anda hanya bisa temukan jawabannya, saat lidah anda menyantap kuliner produk “Sei Bete Ikun” Nurobo.
Kuliner khas berbahan daging babi ini, beda dengan kebanyakan masakan Sei pada umumnya. Daging yang empuk, dilumuri bumbu rempah khas timor yang memiliki cita rasa beda, disajikan dengan porsi yang lebih besar dari umumnya, tentu akan memanjakan setiap lidah para pelanggan.
Bahkan selain Sei, para pelanggan disajikan pilihan menu lain semisal Babi Rica-Rica, RW (Masakan berbahan daging anjing) khas Timor dan Bakso Sapi Special. Selain itu, nuansa daerah persawahan yang mengelilingi lokasi warung “ Sei Bete Ikun”, membuat pelanggan lebih santai bersama keluarga maupun rekan bisnis, dalam menikmati kuliner yang dikelolah Ronaldo Asury ini.
Bahkan disaat anda sampai persis di depan warung, anda akan disapa dengan ramah dan akrab oleh para karyawan Sei Bete Ikun. Sapaan ramah ini, tentu ingin mengajak sembari memberi pesan bahwa “Sei Bete Ikun”, benar-benar memanjakan lidah pengunjungnya.
“ Kami berusaha tampil sedikit beda, baik itu manejemen maupun produksinya. Kami ambil bahan-bahan berkualitas dengan texture daging yang empuk, dan langsung diolah dengan bumbu yang sama dengan kebanyakan. Tetapi, ada resep rahasia serta cara pengolahan yang beda dengan kebanyakan warung sei yang ada,” ungkap Ronaldo Asury, yang juga Politisi PDI Perjuangan dan Anggota DPRD Kabupaten Malaka, kepada fokusnusatenggara.com, Senin, 24 Mei 2021.
Sambil melempar senyum khasnya, Ronaldo kemudian mengisahkan awal mula dirinya tertarik untuk terjun di bisnis kuliner ini. Ronaldo mengakui, dirinya adalah sosok penikmat kuliner berbahan daging babi, terutama Sei. Bahkan kecintaan terhadap Sei, sudah dilakoni sosok yang humble ini sejak lama.
Tidak tanggung-tanggung, kemana saja dirinya pergi, ia selalu mencari warung yang menjajakan menu tersebut. Dari sinilah muncul ide untuk merintis dan merambah usaha kuliner “Sei Bete Ikun”. Dengan pengalaman lidah yang hafal benar soal rasa Daging Sei, Ronaldo lantas mengkombinasikan semua itu lewat Produk Sei Bete Ikun.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.