BETUN,fokusnusatenggara.com- Kapolres Malaka, Albert Neno menegaskan, pihaknya siap menindak dengan tegas para pelaku yang terlibat dalan judi sabung ayam di di Kompleks Pekuburan China milik Benny Chandradinata, Kecamatan Weliman,Kabupaten Malaka, Provinsi NTT, pada Sabtu, 9 Mei 2020, yang sempat viral di media sosial.
“ Kami tegaskan, kami tidak main main dengan proses ini,” tegasnya kepada wartawan di Kecamatan di saat kunjungan pemantauan kesiapan Gugus Tugas Covid-19 di Kecamatan Malaka Timur, Selasa, 12 Mei 2020.
Dijelaskannya, saat ini pihak nya sudah mengantongi bukti berupa dokumen foto dan video orang-orang yang terkait di dalamnya. Bahkan beberapa orang yang ada pada gambar dan video tersebut, sudah dipanggil untuk diperiksa.
“Semua pihak yang terlibat sudah ada dokumennya di kami. Setelah kami dapatkan informasi dari wartawan, kami sudah bergerak dan mendapatkan beberapa orang yang saat ini sedang dalam proses pemeriksaan,” jelasnya.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.